Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kesan Pemain Liverpool Berlatih bersama Klopp

By Aloysius Gonsaga - Rabu, 14 Oktober 2015 | 20:03 WIB
Gelandang Liverpool, Lucas Leiva. (Dok. Liverpool)

Gelandang Liverpool, Lucas Leiva, mengaku terkesan dengan sesi latihan bersama Manajer Juergen Klopp. Di mata Lucas, Klopp adalah sosok penuh gairah yang menuntut anak-anak asuhnya bermain agresif.

Senin (12/10/2015) menjadi hari pertama Klopp memimpin sesi latihan di Melwood. Sejumlah pemain seperti Joe Allen, Simon Mignolet, Danny Ings dan Adalm Lallana tak hadir karena membela negara.

Dalam dua hari latihan, Klopp sudah menyampaikan tuntutannya terhadap para pemain baik di dalam maupun luar lapangan. "Dia telihat sangat bergairah dan meminta hal serupa dari pemain, yaitu tampil bersemangat dan agresif," kata Lucas.

"Dia juga meminta kami agar mencoba lebih baik dan berlari sepuluh meter lebih jauh. Sebab, hal ini menjadi kunci kesuksesan. Itulah yang dia katakan dalam dua hari terakhir," tutur Lucas. [Baca: Mari Berlari bersama Juergen Klopp]

Lucas tak cuma terkesan terhadap pendekatan Klopp saat latihan, tetapi juga perjalanan Klopp bersama Borussia Dortmund. Di tangan Klopp, Dortmund memang menjelma menjadi salah satu tim kuat di Eropa. Terbukti, mereka menembus final Liga Champions 2013.

"Curriculum vitae miliknya sungguh menakjubkan. Saya pikir, setiap pemain sangat antusias untuk belajar dari Klopp dan berkembang baik sebagai individu maupun tim," ujarnya.

Klopp bakal melakoni pertandingan pertamanya dengan melawan Tottenham Hotspur pada lanjutan Premier League di Stadion White Hart Lane, Sabtu (17/10/2015). Klopp dihadang tabu karena lima manajer Liverpool sebelumnya tak mampu memenangi partai pertamanya di liga. [Baca: Kutukan Manajer Baru Liverpool]

Senin (12/10/2015) menjadi hari pertama Klopp memimpin sesi latihan di Melwood. Sejumlah pemain seperti Joe Allen, Simon Mignolet, Danny Ings dan Adalm Lallana tak hadir karena membela negara.
Dalam dua hari latihan, Klopp sudah menyampaikan tuntutannya terhadap para pemain baik di dalam maupun luar lapangan. "Dia telihat sangat bergairah dan meminta hal serupa dari pemain, yaitu tampil bersemangat dan agresif," kata Lucas.
"Dia juga meminta kami agar mencoba lebih baik dan berlari sepuluh meter lebih jauh. Sebab, hal ini menjadi kunci kesuksesan. Itulah yang dia katakan dalam dua hari terakhir," tutur Lucas.
Lucas tak cuma terkesan terhadap pendekatan Klopp saat latihan, tetapi juga perjalanan Klopp bersama Borussia Dortmund. Di tangan Klopp, Dortmund memang menjelma menjadi salah satu tim kuat di Eropa. Terbukti, mereka menembus final Liga Champions 2013.
"CV miliknya sungguh menakjubkan. Saya pikir, setiap pemain sangat antusias untuk belajar dari Klopp dan berkembang baik sebagai individu maupun tim," ujarnya.
Klopp bakal melakoni pertandingan pertamanya dengan melawan Tottenham Hotspur pada lanjutan Premier League di Stadion White Hart Lane, Sabtu (17/10/2015). Klopp diadang tabu karena lima manajer Liverpool sebelumnya tak mampu memenangi partai pertamanya di liga.