Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil La Liga, Sabtu 31 Oktober 2015

By Jalu Wisnu Wirajati - Minggu, 1 November 2015 | 08:09 WIB
Roberto Soldado dan Mario Gaspar rayakan kemenangan Villarreal atas Sevilla, Sabtu (31/10/2015). ( JOSE JORDAN/AFP)

Real Madrid dan Barcelona sama-sama meraih kemenangan pada pertandingan pekan ke-10 Divisi Primera La Liga yang dilangsungkan Sabtu (31/10/2015). 

Real Madrid menang 3-1 atas Las Palmas, lalu beberapa jam setelahnya, Barcelona meraih kemenangan 2-0 di kandang Getafe.

Dua klub raksasa Spanyol itu saat ini menguasai pucuk pimpinan klasemen sementara. Keduanya mengumpulkan 24 poin dari 11 pekan pertandingan.

Celta Vigo menempel mereka dengan selisih 3 poin. Di belakang mereka, ada Atletico Madrid - yang sehari sebelumnya ditahan imbang 1-1 oleh Deportivo La Coruna - dan Villarreal dengan koleksi 20 poin.

Hasil Divisi Primera La Liga, Sabtu (31/10/2015):

Real Madrid 3-1 Las Palmas (Isco 4', Cristiano Ronaldo 14', Jese Rodriguez 43' - HErnan Santana 38')

Valencia 3-0 Levante (Paco Alcacer 64'-pen, Sofiane Feghouli 73', Zakaria Bakkali 80')

Villarreal 2-1 Sevilla (Mario Gaspar 25', Cedric Bakambu 61' - Fernando Llorente 76')

Getafe 0-2 Barcelona (Luis Suarez 37', Neymar 58')

Real Sociedad 2-3 Celta Vigo (Imanol Agirretxe 11', 37' - Iago Aspas 17', 56', Pablo Hernandez 89')