Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Hengkangnya beberapa pemain tak membuat pelatih Bali United Pusam (BUP), Indra Sjafri, pusing. Jelang turnamen Piala Jederal Sudirman, Bali United ditinggalkan beberapa pemain yang pernah membela Putra Samarinda, Sultan Samma dan Sandi Darman Sute.
Keputusan kedua pemain yang sama-sama berasal dari Sulawesi ini pun diamini Indra dan manajemen tim berjuluk "Serdadu Tridatu" tersebut.
"Kalau Sultan pamitnya lewat sms, katanya sih ada kerjaan di rumahnya. Tetapi kalau Sandi, dia tidak mau dikontrak satu tahun, dia maunya dikontrak khusus untuk turnamen yang terdekat ini," kata Indra kepada JUARA.
Indra menegaskan, pada prinsipnya BUP tidak melarang atau menahan keinginan setiap pemainnya untuk keluar atau pindah ke klub lain. Indra juga mengaku tidak terganggu meski ditinggalkan beberapa pemain.
"Kami mengingatkan saja, selama tak adanya kompetisi resmi, BUP selalu membayar gaji tepat waktu yang besarnya sesuai kesepakatan. Bahkan, tak ada satu pemain pun yang ditunggak," kata mantan pelatih timnas u-19 tersebut.
"Itu artinya BUP masih sangat sehat dengan keuangannya dan tidak ikut-ikutan membubarkan diri seperti klub lain. Jadi, kalau mereka mau pindah ke klub lain yang mungkin lebih baik, kami persilahkan," ujar Indra.
Ikuti perkembangan berita ini dalam topik: