Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Duel PSM Makassar vs Bonek FC bakal mewarnai perayaan satu abad Juku Eja di Stadion Andi Mattalatta Mattoagin, 3 November. Kepastian ini diucapkan oleh Sumirlan, Direktur Teknik PSM.
"Saya sudah bertemu dengan Gede Widiade (CEO Bonek). Hasilnya, kami sepakat untuk memeriahkan ulang tahun PSM ke-100 lewat laga eksibisi," ujar Sumirlan kepada JUARA.net, Minggu (25/10/2015).
Menurut Sumirlan, manajemen memilih Bonek FC karena klub asal Surabaya tersebut memiliki kedekatan historis dan geografis dengan Makassar.
"Bonek FC juga memiliki materi pemain yang lebih siap," kata eks kapten PSM ini.
Sumirlan menambahkan, PSM dan Bonek FC menjadikan laga eksibisi ini sebagai bagian persiapan kedua tim menghadapi Piala Jenderal Sudirman.
"Kami akan menurunkan kekuatan terbaik di laga ini karena materi di laga eksibisi berbeda dengan Habibie Cup," ujar Sumirlan.
Manajemen PSM memang sudah memutuskan menurunkan pemain U-21, plus Maldini Pali dan Muchlis Hadi Ning Syaifulloh.
Sementara itu, pemain senior seperti Syamsul Chaeruddin dkk lebih difokuskan ke laga eksibisi dan Piala Jenderal Sudirman.
"Meski begitu, kami juga menurunkan tim pemantau untuk menilai penampilan pemain di Habibiel Cup. Kalau ada yang layak, akan kami masukkan ke skuat senior," tutur Sumirlan.