Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pedrosa: Drama Sepang Buruk untuk Semua

By Firzie A. Idris - Minggu, 25 Oktober 2015 | 17:20 WIB
Pebalap Repsol Honda, Dani Pedrosa, menjalani sesi konferensi pers setelah balapan MotoGP Malaysia 2015, Minggu (25/10/2015). (MOTOGP.COM)

Insiden yang melibatkan Valentinno Rossi dan Marc Marquez di Sirkuit Sepang, Malaysia, Minggu (25/10/2015), sangat disayangkan. Terlebih karena aksi Rossi yang tampak dengan sengaja menyenggol motor Marquez dengan kaki kirinya.

Dani Pedrosa yang tampil sebagai pemenang MotoGP Malaysia angkat bicara seusai balapan. Ia mengaku kecewa dengan aksi yang dilakukan Rossi terhadap Marquez.

"Menurut pengelihatan saya, duel antara Rossi dan Marquez sudah terjadi sejak lap-lap awal. Tentu saja hal ini turut dipengaruhi oleh komentar Rossi pada konferensi pers," ujar Pedrosa.

"Kejadian tadi tidak bagus untuk semua pebalap. Rossi adalah pebalap terbaik. Dia punya banyak fans dan pebalap muda yang mengidolakannya. Jadi kondisi sekarang sangat rumit," kata Pedrosa.

Sebelumnya, rekan setim Rossi, Jorge Lorenzo, juga berkomentar. Terlepas dari persaingan mereka menuju juara dunia 2015, Lorenzo menilai keputusan race director yang tetap memberikan 16 poin untuk keberhasilan Rossi finis di posisi ketiga tidak adil.

"Banyak orang pasti akan kehilangan respect kepada Rossi. Aksinya hari ini sangat buruk. Aksi itu tidak pantas dilakukan oleh juara dunia seperti Rossi. Ini mengecewakan MotoGP," tutur Lorenzo.

Ikuti perkembangan berita ini dalam topik:

MotoGP Malaysia 2015