Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Rabat Mundur, Zarco Juara Dunia Moto2

By Pipit Puspita Rini - Jumat, 9 Oktober 2015 | 15:26 WIB
Pebalap Moto2 asal Prancis, Johann Zarco (kanan), merayakan kepastian menjadi juara dunia setelah menjalani sesi latihan bebas pertama GP Jepang di Sirkuit Twin Ring Motegi, Jumat (9/10/2015). (MOTOGP.COM)

Pebalap Prancis, Johann Zarco, resmi menjadi Juara Dunia Moto2 2015 menyusul mundurnya Tito Rabat dari GP Jepang yang berlangsung di Sirkuit Twin Ring Motegi, 9-11 Oktober.

Rabat merupakan pesaing terkuat Zarco musim ini. Pebalap Spanyol tersebut tertinggal 78 poin dari Zarco yang memimpin klasemen. Dengan absen dari balapan di Jepang, dan tersisa tiga balapan di depan, Rabat tak akan bisa mengejar Zarco.

Bagi Zarco, ini merupakan gelar juara dunia pertamanya sejak mengikuti grand prix pada 2009. Pebalap tim Ajo ini pernah menjadi runner-up pada 2011 saat masih turun di kelas 125 cc.

Rabat menjalani operasi pada Senin (5/10/2015) untuk memperbaiki tulang pada tangan kirinya yang retak akibat kecelakaan saat berlatih di Almeria.

Juara Dunia Moto2 2014 tersebut menyelesaikan delapan putaran di Sirkuit Motegi pada sesi latihan bebas pertama Moto2, Jumat (9/10/2015) pagi, tetapi tidak bisa mendapatkan kecepatan yang bagus karena cederanya.

Setelah berdiskusi dengan tim, Rabat memutuskan untuk mundur dari balapan akhir pekan ini, demi menghindari risiko cedera yang lebih besar.

"Hanya sakit sedikit, tetapi saya tidak punya tenaga yang cukup di tangan yang cedera untuk melakukan pengereman keras di beberapa area Motegi. Tidak mungkin untuk melanjutkan balapan akhir pekan ini," kata Rabat.

Keputusan lebih lanjut seputar cedera Rabat akan dibuat pekan depan, setelah ada kepastian apakah dia akan ikut balapan di Australia (16-18 Oktober) atau tidak.

Ikuti perkembangan berita ini dalam liputan khusus:

MotoGP Jepang 2015