Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Jelang pertandingan menghadapi Inter Milan, Minggu (4/10), di Stadio Luigi Ferraris, Sampdoria bertekat untuk kembali merebut kemenangan usai dikalahkan Atalanta pada pekan keenam Serie A. Kemenangan atas Nerazzurri bisa membuat Il Samp kembali berada di papan atas klasemen.
Pada pekan keenam, Sampdoria berada di posisi kesembilan dengan 10 poin. Il Samp tergeser jauh dari papan atas klasemen akibat dua kekalahan dalam tiga pertandingan terakhir atas Torino dan Atalanta.
Menghadapi performa Inter yang tengah menurun secara psikis setelah dipermalukan Fiorentina dengan skor 1-4 di Giuseppe Meazza akhir pekan lalu, Sampdoria mencanangkan kebangkitan. Hal ini diungkapkan oleh striker Eder Citadin Martins yang mencetak gol kemenangan Il Samp pada pertemuan terakhir kedua tim di tempat yang sama.
"Pertandingan ini tidak akan mudah. Saya pikir Inter adalah tim yang sangat kuat, tetapi kami selalu bisa menampilkan yang terbaik di kandang," ucap Eder kepada Sampdoria TV.
"Kami akan memberikan segalanya untuk mengalahkan mereka seperti yang berhasil kami lakukan pada tahun lalu. Kami bisa mengalahkan siapapun di kandang," lanjutnya.
Bagi Eder, kemenangan atas Inter bukan hanya penting bagi posisi Sampdoria. Tiga poin atas Nerazzurri juga bisa menjadi pembuktian bagi dirinya bahwa keputusan untuk menolak tawaran dari Inter adalah tepat.
"Tawaran dari Inter? Itu semua sudah menjadi bagian dari masa lalu. Sekarang saya masih mengenakan seragam Sampdoria dan kami harus segera menunjukan penampilan yang hebat (di hadapan Inter)," sebut Eder.
"Saya selalu mengatakan merasa senang dengan adanya tawaran dari Inter, tetapi keputusan bertahan di sini adalah pilihan saya bersama dengan Presiden (Massimo Ferrero) dan klub," ungkapnya.