Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Wenger Mengancam Jurnalis

By Anju Christian Silaban - Sabtu, 3 Oktober 2015 | 07:00 WIB
Manajer Arsenal, Arsene Wenger. (Dok. Arsenal)

Manajer Arsenal, Arsene Wenger, menunjukkan kemarahan terhadap jurnalis Sky Sports News, Andy Burton, pada sesi konferensi pers Jumat (2/10/2015). Wenger mengancam untuk menghentikan jumpa pers karena Burton menyinggung pernyataan dari Manajer Chelsea, Jose Mourinho.

Konferensi pers tersebut digelar jelang laga antara Arsenal dan Manchester United pada lanjutan Premier League di Stadion Emirates, Minggu (5/10/2015).

Akan tetapi, Burton tidakk mengajukan pertanyaan terkait pertandingan tersebut, melainkan laga kontra Olympiakos Piraeus, Selasa (29/9/2015). Pada laga kontra Olympiakos, Wenger memang mengambil keputusan janggal dengan menurunkan David Ospina sebagai starter.

Burton turut mengungkit sindiran Mourinho, yang menyatakan Wenger sebagai satu-satunya manajer tanpa tekanan di Premier League. Alih-alih memberikan jawaban, Wenger berang dan mengancam untuk meninggalkan ruangan. [Baca: Tanpa Menyebut Nama, Mourinho Serang Wenger]

Berikut ini adalah petikan tanya jawab antara Burton dan Wenger:

Burton: Sehubungan dengan kekalahan terakhir, Anda menyatakan bahwa ada beberapa hal yang tak diketahui dan diabaikan publik. Apakah itu?

Wenger: Saya tak ingin membahas hal itu. Semua telah saya katakan dalam konferensi pers setelah pertandingan. Saya tak akan mengubah kata-kata yang sudah diucapkan. Ospina dan Cech adalah penjaga gawang kelas dunia. Mudah bagi saya untuk memilih salah satu dari mereka. Hal tersulit adalah karena meninggalkan salah satu dari meraka.

Burton: Anda mengatakan, kami mengabaikan sesuatu. Apakah hal yang kami abaikan?

Wenger: Saya tak mengetahui semua dalam pekerjaan Anda. Anda mengambil keputusan dan memiliki informasi lebih. Hal itu serupa dengan pekerjaan saya.

Anda menghadiri pertandingan dan memberikan penilaian. Entah saya benar atau salah. Saya tak pernah mengkritik penilaian Anda tentang permainan tim kami. Namun, saya tak harus memberikan seluruh informasi terkait keputusan saya.