Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Berikut adalah susunan 11 pemain terbaik di pekan ke-6 Serie A 2015/16.
KIPER
Morgan De Sanctis (Roma) - 8
Menggagalkan eksekusi penalti lawan dan secara total melakukan lima penyelamatan.
BEK
Nicolas Burdisso (Genoa) - 7,5
Paling solid di jantung pertahanan Genoa guna mencegah timnya menderita gol dari Milan.
Kostas Manolas (Roma) - 8
Golnya mengawali pesta kemenangan Roma atas Carpi. Dalam aspek defensif, ia punya catatan tekel (7) dan intersep (4) terbanyak di tim.
Filip Helander (Verona) - 7,5
Mencetak gol perdananya di Serie A dalam penampilan kedua.
GELANDANG
Lorenzo Insigne (Napoli) - 8
Koleksi tiga gol Insigne sampai pekan ke-6 musim ini sudah melebihi perolehan pribadinya sepanjang Serie A 2014/15 (2).
Miralem Pjanic (Roma) - 8,5
Mencetak gol tendangan bebas ke-9 di Serie A. Sejak 2011/12, jumlah itu cuma kalah banyak dari milik Andrea Pirlo (12).
Lucas Biglia (Lazio) - 8,5
Menandai comeback pascacedera secara sempurna berkat torehan satu gol dan satu assist.
Josip Ilicic (Fiorentina) - 9
Kreativitasnya di lini kedua menjadi mimpi buruk buat Inter. Mencetak satu gol dan melepas assist buat gol keempat timnya.
STRIKER
Federico Dionisi (Frosinone) - 8
Mengukir dwigol bersejarah yang berbuah kemenangan perdana Frosinone di pentas Serie A.
Gonzalo Higuain (Napoli) - 8,5
Ancaman utama bagi Juventus. Ia menyumbangkan gol, assist, melepas tembakan terbanyak (3), dan melakukan aksi dribel tersering (4).
Nikola Kalinic (Fiorentina) - 9,5
Pemain Kroasia pertama yang mencetak hattrick di Serie A sejak Alen Boksic melakukannya di Lazio pada 1995.
PELATIH
Paulo Sousa (Fiorentina)- 9
Membawa Fiorentina ke puncak klasemen Serie A untuk pertama kali dalam 17 musim.
Penulis: Beri Bagja Putra