Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Langkah Ahsan/Hendra Terhenti di Semifinal

By Tulus Muliawan - Sabtu, 24 Oktober 2015 | 22:15 WIB
Pasangan ganda putra Indonesia, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, tampil pada babak kedua Prancis Terbuka menghadapi Kenta Kazuno/Kazushi Yamada (Jepang), Kamis (22/10/2015). (PBSI)

Perjalanan Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan pada ajang Prancis Terbuka 2015 terhenti di semifinal setelah takluk dari pasangan Denmark, Mads Conrad-Petersen/Mads Pieler Kolding, Sabtu (24/10/2015).

Tampil sebagai unggulan kedua, Ahsan/Hendra takluk dalam pertarungan berdurasi 60 menit dengan skor 18-21, 21-19, 15-21. Dengan demikian, Petersen/Kolding berhak melangkah ke babak final.

Pada partai pamungkas, Petersen/Kolding akan bertemu pemenang pertandingan antara sesama pasangan Korea, Lee Yong-dae/Yoo Yeon-seong versus Kim Gi-jung/Kim Sa-rang.

Kekalahan ini membuat Ahsan/Hendra kembali gagal menambah perolehan gelar juara tahun ini. Sepanjang tahun ini, Ahsan/Hendra baru memetik satu gelar di Kejuaraan Dunia 2015.

Saat berita ini tayang, pasangan ganda putri Nitya Krishinda Maheswari/Greysia Polii masih bertarung menghadapi pasangan kembar, Luo Ying/Luo Yu (China) di lapangan 1.

Indonesia juga masih memiliki satu wakil lainnya, yaitu Praveen Jordan/Debby Susanto, yang tampil pada sektor ganda campuran menghadapi Lu Kai/Huang Yaqiong (China).

Ikuti perkembangan berita ini dalam topik:

Prancis Terbuka 2015