Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pelatih Borneo FC: Psywar Itu Biasa

By Jalu Wisnu Wirajati - Minggu, 27 September 2015 | 05:06 WIB
Pelatih Pusamania Borneo FC, Iwan Setiawan. (Herka Yaris/JUARA.net)

Pelatih Pusamania Borneo FC, Iwan Setiawan, mengaku tersanjung dengan nyanyian yang dipersembahkan bobotoh meskipun nyanyian tersebut bernada hinaan. 

Iwan menjadi bulan-bulan bobotoh pada pertandingan leg kedua perempat final Piala Presiden yang digelar di Stadion Si Jalak Harupat, Sabtu (26/9/2015). Laga tersebut dimenangkan Maung Bandung dengan skor 2-1, sekaligus membalas kekalahan 2-3 yang dialami Atep dan kawan-kawan pada pertandingan pertama. 

Selama pertandingan, bobotoh kerap menghina dengan lagu yang dinyanyikan. Bahkan, sejumlah oknum suporter melemparkan botol ke arah bangku cadangan Borneo. Iwan menjadi target karena psywarnya yang meremehkan kualitas Persib jelang leg pertama. 

"Saya tersanjung ada nyanyian tersebut. Padahal saya bukan pelatih besar, tapi mendadak jadi pusat perhatian di kalangan bobotoh," kata Iwan seusia pertandingan. 

Iwan pun berharap sepak bola Indonesia tidak alegri dengan psywar.

"Saya minta maaf banyak psywar. Namun, itulah yang menurut saya benar. Semoga sepak bola Indonesia tidak alergi dengan kritik. Psywar itu adalah hal yang biasa," tuturnya.

Ikuti Liputan Khusus Piala Presiden 2015 di sini