Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Pelatih Persib Bandung, Djadjang Nurdjaman, memberikan instruksi khusus kepada penyerang andalannya, Zulham Zamrun, jelang laga final Piala Presiden 2015 kontra Sriwijaya FC.
Saat ini, Zulham tercatat sebagai pencetak gol terbanyak Piala Presiden 2015 dengan torehan enam gol. Namun, hal itu justru menjadi sorotan Djanur.
Pelatih berusia 50 tahun itu khawatir Zulham malah memprioritaskan target pribadi sebagai top scorer ketimbang kemenangan timnya. Maka dari itu, Djanur punya instruksi khusus untuk Zulham.
"Dia diingatkan untuk tidak terjebak berlaga solo untuk top scorer. Saya tekankan berkali-kali untuk Zulham agar tetap dalam skema permainan tim," kata Djadjang, seperti dikutip dari ANTARA, Selasa (13/10/2015).
Selain Zulham, rekan satu timnya, Ilija Spasojevic, juga berpeluang menjadi pencetak gol terbanyak pada Piala Presiden 2015. Saat ini, Spaso sudah membukukan empat gol.
Dengan adanya peluang top scorer, kemungkinan besar jatah penendang penalti akan diberikan kepada Zulham atau Spaso. Akan tetapi, Djanur menyatakan bahwa hal itu akan ditentukan oleh kesiapan pemain.
"Untuk tembakan penalti akan dilakukan oleh pemain yang paling siap, bisa Zulham, Spaso, atau pemain lainnya. Kami sudah siapkan skema keputusan di pertandingan nanti," tutur Djanur.