Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Sebagai satu dari hanya dua pesepak bola Spanyol asal Canary Islands yang meraih titel juara dunia, Pedro merasa berutang kepada daerah asalnya.
Setelah meraup kesuksesan bersama Barcelona dan tim nasional Spanyol, Pedro memutuskan untuk membantu melahirkan bibit-bibit pesepak bola dari Canary Islands
Ia membangun Fundacion (Yayasan) Canaria Pedro Rodriguez. Tujuan dari didirikannya yayasan itu bervariasi.
Salah satunya pembangunan Campus Pedro, sebuah sekolah sepak bola untuk anak-anak pada masa liburan sekolah. Ia sengaja memilih momen libur sekolah, yang biasanya bertepatan dengan masa libur kompetisi
Pedro bisa secara langsung turut serta memberikan pengalaman berlatih secara profesional, mengajarkan etos kerja ala dirinya: kerja keras, pengorbanan, prestasi, kerendahan hati, dan respek
Ia juga membuka kompleks latihan berlevel standar profesional serta didukung para pelatih berpengalaman
"Tujuan utamanya sebetulnya bukan hanya mengajarkan sepak bola, tetapi juga supaya anak-anak belajar menikmati proses latihan," ucap Pedro di situs resmi miliknya
"Atas alasan itu, setiap proses latihan sengaja didesain untuk mencapai target, tapi dengan cara yang paling menyenangkan," tuturnya lagi
Penulis: Rizki Indra Sofa