Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Ambisi Jorge Lorenzo untuk memetik kemenangan di GP San Marino 2015 gagal terwujud. Pebalap Movistar Yamaha itu terpaksa mengakhiri balapan lebih awal karena terjatuh pada lap ke-21, Minggu (13/9/2015).
Meski gagal menambah perolehan poinnya, Lorenzo mengaku tidak terlalu kecewa. Ia ingin tetap berpikir positif dan optimistis bisa meraih poin pada seri-seri selanjutnya.
"Tidak ada yang perlu disesali. Saya membuat dua kesalah. Saya akan mencoba untuk belajar dari itu untuk ke depannya. Jarak kami sekarang 23 poin, tetapi sepanjang musim ini saya bisa meraih 29 poin dalam empat seri," kata Lorenzo di laman Crash.net.
"Hal ini sangat mungkin terjadi lagi, atau mungkin Valentino membuat kesalahan. Tentu saja dia akan mendapat tekanan lebih besar karena dia lebih banyak kalah dibanding menang. Kekalahan saya lebih sedikit dari dia," tutur pebalap asal Spanyol itu.
Lorenzo berharap bisa memperbaiki penampilan pada lima balapan tersisa. Ia juga merasa yakin bisa mengalahkan Rossi jika balapan di trek yang kering. "Hari ini bukan hari saya," ucap Lorenzo.
Hasil di Misano ini membuat Lorenzo tertahan di posisi kedua dengan 224 poin dari 13 seri yang telah dijalani. Ia terpaut 23 poin dari Rossi yang finis di posisi kelima dengan 247 poin. Marquez di posisi ketiga dengan 184 poin.
Ikuti perkembangan berita ini dalam topik: