Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Dele Alli Bisa Saja Dipanggil Timnas Inggris

By Jalu Wisnu Wirajati - Jumat, 2 Oktober 2015 | 03:31 WIB
Dele Alli (Getty Images)

Tottenham Hotspur tak hentinya mengorbitkan bintang mudanya. Setelah Harry Kane dan Ryan Mason, Spurs kini bersiap melihat Delle Alli memperkuat tim nasional Inggris.

Manajer Mauricio Pochettino mengatakan bahwa dirinya mendapat pesan melalui ponsel dari pelatih The Three Lions, Roy Hodgson. Big Roy tampaknya terpukau dengan performa pemain kelahiran 11 April 1996 itu yang pada usia muda sudah menjadi andalan klub Premier League.

“Hodgson menelpon saya dan mengirimkan teks yang menyatakan ingin melihat Alli,” ujar Poch kepada The Express, Jumat (2/10/2015).

“Ini tentu berita yang bagus bagi kami dan tentunya dia (Alli). Ia memiliki karakter yang sangat baik dan memiliki tingkat kedewasaan baik pula di lapangan,” tambahnya.

Alli memang kerap bermain baik di setiap pertandingan Spurs dan tak jarang menjadi penentu kemenangan klub asal kota London Utara itu. Pada usianya 19 tahun, Alli merupakan harta karun sepak bola Inggris yang layak diorbitkan di tim nasional Inggris.

“Dalam sepak bola apa pun bisa terjadi. Ini bukan masalah usia 19 atau 20 tahun, namun jika Hodgson percaya kepadanya di timnas tentu itu berkaitan dengan kinerjanya di klub,” ungkap manajer asal Argentina itu.

“Tujuan pesepa kbola adalah bermain untuk timnas, dan itulah yang membuat Spurs selalu memberikan kesempatan kepada pemain Inggris untuk bisa mencapai tujuannya,” tandas manajer yang juga mantan pemain PSG.

Tottenham baru saja bermain imbang atas AS Monaco 1-1 dalam laga Liga Europa. Spurs sebetulnya unggul terlebih dahulu melalui gol dari Erik Lamela di menit ke-35 sebelum akhirnya Stephan El Shaarawy membuyarkan kemenanan The Lilywhites pada menit ke-81.