Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Klasemen MotoGP Setelah GP Jepang

By Pipit Puspita Rini - Minggu, 11 Oktober 2015 | 13:29 WIB
Pebalap Movistar Yamaha, Valentino Rossi (kiri) dan Jorge Lorenzo. (CRASH.NET)

MotoGP 2015 tinggal menyisakan tiga seri dan persaingan merebut gelar juara dunia makin memanas antara dua pebalap Movistar Yamaha, Valentino Rossi dan Jorge Lorenzo.

Pada seri terakhir di Sirkuit Twin Ring Motegi, Jepang, Minggu (11/10/2015), kedua pebalap tersebut gagal naik ke podium tertinggi. Pebalap Repsol Honda, Dani Pedrosa, berhasil finis pertama, di depan Rossi dan Lorenzo.

Finis di urutan kedua, Rossi mendapat tambahan 20 poin dan kini memimpin klasemen dengan 283 angka. Pebalap Italia tersebut kini unggul 18 poin atas Lorenzo.

Berikut klasemen sementara MotoGP setelah GP Jepang.

1. Valentino Rossi 283 poin   
2. Jorge Lorenzo 265 poin (-18)
3. Marc Marquez 197 poin (-86)
4. Andrea Iannone 172 poin (-111)
5. Dani Pedrosa 154 poin (-129)
6. Bradley Smith 152 poin (-131)
7. Andrea Dovizioso 150 poin(-133)
8. Cal Crutchlow 98 poin (-185)
9. Danilo Petrucci 93 poin (-190)
10. Pol Espargaro 88 poin (-195)
11. Aleix Espargaro 81 point (-202)
12. Maverick Viñales 74 poin (-209)
13. Scott Redding 73 poin (-210)
14. Yonny Hernandez 49 poin (-234)
15. Hector Barbera 30 point (-253)
16. Loris Baz 28 poin(-255)
17. Alvaro Bautista 26 point (-257)
18. Jack Miller AUS 16 poin (-267)
19. Nicky Hayden 16 poin (-267)
20. Stefan Bradl 11 poin (-272)
21. Eugene Laverty 9 poin (-274)
22. Katsuyuki Nakasuga 8 poin (-275)
23. Michele Pirro 8 poin (-275)
24. Mike Di Meglio 8 poin (-275)
25. Hiroshi Aoyama 5 poin (-278)
26. Takumi Takahashi 4 poin (-279)

Ikuti perkembangan berita ini dalam liputan khusus:

MotoGP Jepang 2015