Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Aguero punya jawaban spektakuler atas berbagai kritik yang menyerangnya. Pemain yang akrab disapa Kun itu memimpin kebangkitan Man. City.
2 - Aguero menjadi pemain kedua City setelah Tommy Johnson yang mampu mencetak lima gol sekaligus dalam satu partai. Johnson melakukannya pada 1928 saat City berhadapan dengan Everton.
3 - Aguero merupakan pemain tercepat ketiga yang sanggup mencapai plafon 80 gol Premier League.
5 - Aguero menjadi pemain kelima EPL yang mencatat quintrick (mencetak lima gol dalam satu laga). Ia bergabung dengan Andy Cole, Alan Shearer, Jermain Defoe, dan Dimitar Berbatov. Soal durasi terciptanya quintrick, Aguero adalah yang tercepat.
7 - Sebanyak tujuh tembakan dilepas oleh Aguero di laga kontra Newcastle. Hanya dua tembakan yang gagal berujung menjadi gol.
9 - Pada rentang menit ke-42 sampai 62, Aguero sembilan kali melakukan kontak dengan bola dan menciptakan lima gol.
10 - Kemenangan 6-1 diraih City meski mereka sempat berada dalam posisi tertinggal di laga kontra Newcastle. Terakhir kali City mampu membalikkan keadaan adalah pada 3 Desember 2014 atau 10 bulan silam. Kala itu City menang 4-1 meski sempat dibobol lebih dulu oleh tetangga Newcastle, Sunderland.
14 - Oktober bak menjadi bulan baik bagi Aguero. Pada bulan kesepuluh kalender masehi itu, Kun menciptakan 14 gol dalam 13 penampilan.
19 - Sepanjang 2015, Aguero sudah 19 kali menggetarkan jala gawang lawan. Tak ada pemain lain di EPL yang mampu melebihi torehan golnya.
22 - Rentang waktu antara gol kedua dan ketiga Aguero ke gawang Newcastle adalah 22 detik.
84 - Aguero kini telah mengemas 84 gol di EPL, alias sejajar dengan Cristiano Ronaldo dan Carlos Tevez.
200 - Gol hattrick Aguero ke gawang Newcastle merupakan gol ke-200 di EPL 2015/16.
424 - Terakhir kali Aguero mencetak gol melalui permainan terbuka adalah pada 16 Agustus 2015, saat City menekuk Chelsea 3-0. Artinya, Kun menunggu selama 48 hari atau 424 menit untuk kembali bikin gol via open play.
Penulis: Sem Bagaskara