Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Lima pasang ganda putra Indonesia berhasil melewati rintangan pada babak pertama Thailand Terbuka yang belangsung di Thunder Done, Muanthong Thani, Bangkok, Rabu (30/9/2015).
Unggulan kedua Angga Pratama/Ricky Karanda Suwardi mengisi satu tempat di babak kedua setelah menundukkan wakil tuan rumah, Supak Jomkoh/Natdanai Uakoolwarawat (Thailand), 21-12, 21-16.
Sayangnya, pada babak kedua, mereka sudah harus bertemu sesama pemain Indonesia, Berry Angriawan/Rian Agung Saputro. Sebelum menjadi pasangan seperti sekarang, Angga dulunya berpartner dengan Rian, sementara Ricky dengan Berry.
Pasangan muda Indonesia, Markus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo, juga melangkah ke babak kedua. Mereka sampai ke babak ini setelah mengalahkan pasangan tuan rumah, Watchara Buanakuea/Painyawat Thongnuam, 21-16, 21-16.
Selanjutnya di babak kedua, Markus/Kevin akan menghadapi pasangan Jepang yang turun sebagai unggulan keenam, Kenta Kazuno/Kazushi Yamada.
Pasangan ganda putra Indonesia lainnya yang juga berhasil melangkah ke babak kedua adalah Wahyu Nayaka Arya Pankaryanira/Ade Yusuf dan Markis Kido/Agripinna Prima Rahmanto Putera.