Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Meski sudah resmi membubarkan tim, PSM menyatakan kesiapannya mengikuti turnamen Habibie Cup akhir Oktober mendatang.
"Sebelum membubarkan tim, saya bilang ke pemain agar siap apabila sewaktu-waktu kami panggil lagi," ujar Sumirlan, Direktur Teknik PSM kepada juara.net, Senin (26/9).
Soal komposisi pemain, Sumirlan memprioritaskan pemain lokal Makassar dengan alasan lebih gampang dikumpulkan. "Tapi, tidak tertutup kemungkinan kami memanggil pemain di luar Makassar yang diproyeksikan untuk memperkuat PSM di Liga Super Indonesia (LSI) musim depan," papar Sumirlan.
Selain Habibie Cup, manajemen PSM sudah dihubungi oleh panitia Turnamen KONI Cup di Manado. Menurut Sumirlan, kalau klub peserta yang ikut turnamen itu adalah level atas, manajemen Juku Eja akan menjadikan ajang ini untuk seleksi pemain asing.
"Saya sudah menghubungi Luciano Leandro agar menyiapkan pemain incarannya," tegas Sumirlan.