Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kemenangan BUP Jadi Trending Topic Twitter

By Wisnu Nova Wistowo - Senin, 31 Agustus 2015 | 05:00 WIB
Gol Sultan Sama mewarnai kemenangan BUP atas PErsija pada laga pembuka Piala Presiden, Minggu (30/8/2015). (Yan Daulaka)

Laga perdana Piala Presiden yang mempertemukan Bali United Pusam (BUP) dan Persija Jakarta membuat ramai dunia maya. Laga yang berakhir 1-0 untuk kemenangan BUP ini menjadi topik terhangat ketiga di media sosial Twitter pada Minggu (30/8/2015) petang sekitar pukul 18.00 WIB.

Menurut pantauan JUARA.net, per menit terdapat 40 netizen yang berkomentar mengenai BUP. Di media sosial berlogo burung ini, berbagai komentar mengenai BUP dituangkan oleh para netizen.

“Tim mana pun (yang jarang latihan, atau baru saja latihan) ya akan repot ketemu Bali United,” cuit pemilik akun @zenrs. Selama vakumnya kompetisi Tanah Air, BUP memang menjadi salah satu tim yang tidak dibubarkan oleh manajemennya.

Hal tersebut menjadi salah satu alasan BUP berhasil mengoleksi tiga poin dalam babak penyisihan grup ini. Selain itu, BUP diuntungkan karena laga perdana itu digelar di Stadion Dipta Gianyar, Bali.

“Kelihatan bgt stamina pemain2 Persija yg masih jauh dr ideal sulit imbangi kegesitan pemain2 muda Bali United yg sdh lama berlatih. #persija,” ujar pemilik akun @Alionelmessi_. Persija memang hanya memiliki waktu dua pekan untuk mengembalikan stamina para pemainnya.

Sebelumnya, pelatih Persija Rahmad Darmawan telah mengeluhkan hal tersebut. Ia tak diberi banyak waktu untuk memulihkan kondisi fisik para pemainnya yang sempat libur dalam waktu berbulan-bulan.

Selain itu, pada turnamen ini Persija pun kedatangan enam pemain baru yang dikhawatirkan tak mampu beradaptasi dengan cepat. Meski tak dapat mengumpulkan poin dalam pertandingan perdana mereka, Persija masih mengharapkan kemenangan dalam dua pertandingan di babak penyisihan grup.

Selanjutnya, Persija akan berhadapan dengan Persita Tangerang dan Mitra Kukar. “FT: Bali United 3-0 Persija, Tetap semangat dan pantang menyerah. Terimakasih Persija setidaknya rindu ini terobati. #PersijaDay,” ujar pemilik akun @jakwarungbuncit.

Ikuti Liputan Khusus Piala Presiden 2015 di sini