Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Juventus akan menghadapi Manchester City di pertandingan pertama babak penyisihan Grup D Liga Champion. Partai yang akan berlangsung di Etihad Stadium, Rabu (16/9/2015) WIB tersebut, Stephan Lichtsteiner begitu mewaspadai ancaman dari Raheem Sterling.
"Sterling pemain hebat. Anda tidak boleh membiarkannya mendapat banyak ruang karena ia sangat cepat dan bagus dalam duel satu lawan satu. Penting untuk terus menjaganya sedekat mungkin," kata Lichtsteiner.
"Seperti yang sudah kami pelajari, sama sekali tidak mudah bermain di Liga Champion. Saya rasa City memiliki apa yang dibutuhkan agar bisa mendapatkan musim hebat. Akan tetapi, dalam sepak bola tidak cukup hanya memiliki skuat kuat karena selalu sulit untuk bisa menang," ujar dia.
Juventus belum bisa tampil menjanjikan musim ini usai tak lagi diperkuat Andrea Pirlo, Arturo Vidal, dan Carlos Tevez. Akan tetapi, Lichtsteiner berusaha tetap optimistis Juventus sanggup melangkah jauh di pentas paling bergengsi Eropa tersebut.
"Sanggupkan Juventus mengulang pencapaian di Eropa? Tentu saja dan kami harus percaya, namun tahun ini tentu saja akan lebih sulit," katanya.