Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Inilah Bentuk Kepedulian Chelsea untuk Anak-anak

By Nugyasa Laksamana - Sabtu, 19 September 2015 | 20:00 WIB
Kapten Chelsea, John Terry (kanan), bersama kapten Chelsea Ladies, Katie Chapman, mempromosikan kerja sama antara The Blues dan Plan International untuk membantu anak-anak di seluruh dunia. (Dok. Chelsea)

Kapten Chelsea, John Terry, beserta kapten Chelsea Ladies, Katie Chapman, mengenakan kaos berwarna biru dengan logo bertuliskan Plan International jelang laga penyisihan Grup G Liga Champions antara Chelsea dan Maccabi Tel Aviv di Stadion Stamford Bridge, Kamis (17/9/2015) dini hari WIB.

Apa yang dilakukan oleh Terry dan Chapman tersebut merupakan bentuk kemitraan Chelsea dengan Plan International, sebuah organisasi amal paling utama untuk anak-anak miskin di benua Afrika, Amerika Selatan, dan Asia.

"Kami bisa menjadikan sepak bola sebagai alat kampanye untuk membantu anak-anak miskin memperoleh haknya akan pendidikan, kesehatan, dan perlindungan diri," ujar Presiden Chelsea, Bruce Buck.

Menurut Buck, kerja sama antara Chelsea dan Plan International akan berlangsung selama tiga tahun. Melalui sepak bola, kedua belah pihak mengkampanyekan pendidikan dan kesehatan untuk jutaan anak-anak yang kurang beruntung di dunia.

Selain itu, Plan International dan The Blues akan mengembangkan program sepak bola bertema, "Champions of Change". Program ini akan menggunakan kekuatan sepak bola untuk mengajarkan remaja putra dan putri tentang kesetaraan dan respek.

Dengan menggunakan nama Chelsea yang mendunia, program ini diharapkan dapat menarik anak-anak muda yang selama ini sulit dijangkau.

Sementara itu, Direktur Eksekutif Plan International di Inggris, Tanya Baron, mengatakan, Chelsea dan Plan International memiliki tujuan yang sama, yakni mengkampanyekan hak anak di seluruh dunia. Ia berharap kerja sama ini bisa memberikan dampak positif terhadap anak-anak di lingkungan termiskin.