Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Tim sepak bola Siwo PWI Bali yang dipersiapkan ke Pekan Olahraga Wartawan Nasional (Porwanas) di Bandung, Jawa Barat, Mei 2016, mendapat pelajaran berharga dari gabungan tim pelatih dan ofisial klub yang berkiprah di grup C Piala Presiden 2015. Dalam laga persahabatan di Lapangan Trisakti, Legian, Senin (31/8/2015), Gendut Doni Christiawan dkk menang 7-3.
Siwo PWI Bali mendapat pelajaran berharga lantaran tim lawan diperkuat mantan pemain timnas era 1990-an seperti Kurniawan Dwi Julianto, Gendut Doni, Mukti Ali Raja, dan Kurnia Sandi.
Selain diperkuat para pemain senior, sang lawan juga diperkuat Indra Sjafri (Bali United Pusam), Rachmad Darmawan (Persija Jakarta), dan Bambang Nurdiansyah (Persita Tangerang).
Dua gol Siwo PWI Bali dicetak oleh Komang Hendrawan serta satu gol dari tendangan Wayan Sukadana. Sukadana merupakan pemain pinjaman yang juga mantan bek Gelora Dewata.
Sementara itu, tujuh gol tim lawan masing-masing dicetak oleh Bambang Nurdiansyah dengan tiga gol, Gendut Doni dua gol, Rachmad Darmawan satu gol, serta satu gol dari pelatih kiper Bali United Pusam, Jarot Supriyadi.
"Banyak pelajaran berharga dari gabungan tim pelatih lawan yang bisa dicontoh rekan-rekan Siwo PWI Bali. Semua pelajaran ini bisa dijadikan tambahan teknik buat persiapan kami ke Porwanas nanti," ujar Ketua Siwo PWI Bali, Rosihan Anwar.