Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Pada pekan ini pecinta Premier League akan dimanjakan dengan duel panas yang mempertemukan Manchester United dengan Liverpool. Laga ini berlangsung di Stadion Old Trafford, Sabtu (12/9/2015).
Kedua tim ini akan menghadapi pekan kelima Premier League dengan nasib sama. Mereka sama-sama dibalut kekecewaan setelah menelan kekalahan pada pekan keempat.
Sempat memimpin 1-0, United justru dipaksa menyerah 1-2 di markas Swansea. Sedangkan Liverpool dipermalukan tiga gol tanpa balas oleh West Ham di Stadion Anfield.
Meski meraih hasil buruk, Liverpool diminta untuk tidak terlalu mengkhawatirkan ancaman United. Pasalnya, kekuatan United saat ini tidak setangguh United pada masa lalu.
Komentar di atas meluncur dari mulut eks gelandang The Reds, Steve McManaman. Pria yang kini aktif sebagai pundit di BT Sport itu yakin Liverpool bisa tampil bagus akhir pekan ini.
"Manchester United yang sekarang sedang mengalami masalah transisi. Jadi saya rasa Liverpool berjumpa United pada saat yang tepat. Setelah kalah dari Swansea, United sedikit kacau," ujar Manaman kepada Liverpool Echo.
"Mereka terlihat rentan di belakang, seperti Liverpool saat berjumpa dengan West Ham. Itulah yang membuat tim akhirnya membuat kesalahan," lanjut pria Inggris yang pernah bermain untuk Real Madrid itu.
Selama berkarier sebagai pemain, Steve McManaman pernah membela Liverpool selama sembilan musim pada periode 1990 hingga 1999. Pada periode itu, ia turut mempersembahkan dua gelar juara Piala FA (1991/92) dan Piala Liga (1994/95).