Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Catatan Sejarah 3 September

By Fajar Mutaqin Ahmad - Kamis, 3 September 2015 | 16:02 WIB

Berikut ini adalah beberapa momen menarik di dunia sepak bola yang terjadi pada tanggal 3 September beberapa tahun yang lalu.

1892

Hari ini, 123 tahun yang lalu, Manchester United memainkan laga liga pertamanya dalam ajang Football League. United terpaksa menyerah 3-4 dari Blackburn Rovers.

Di musim pertamanya, United masih memakai nama asli mereka, Newton Heath. Dibentuk pada 1878, mereka berusaha bergabung dengan musim perdana Football League di 1888, tapi tidak diterima. Baru pada 1892 United berhasil bergabung.

---------------------------------------------------------------------

1906

Hari bersejarah buat Everton ketika menghadapi Manchester City pada laga First Division yang berlangsung di Goodison Park. Rival sekota Liverpool itu berhasil mengalahkan City dengan skor telak 9-1!

Pemain yang berperan penting dalam terciptanya rekor tersebut adalah Sandy Young. Pada laga tersebut, pemain yang berposisi sebagai penyerang ini berhasil menciptakan quattrick (empat gol).

Sampai saat ini, The Toffees belum mampu mengulangi rekor yang tercipta lebih dari satu abad yang lalu tersebut. Melihat materi dan kondisi Manchester City saat ini, bukan hal yang mudah buat Everton memecahkan rekor itu dalam waktu dekat.

---------------------------------------------------------------------

1988

Jerome Boateng lahir ke dunia. Pemain yang berposisi sebagai bek tengah ini lahir di Berlin, Jerman.

Selama berkarier, adik tiri dari Kevin Prince Boateng ini sempat mencicipi “ganasnya” atmosfer Liga Inggris selama semusim (2010/11) bersama Manchester City sebelum akhirnya kembali ke Jerman untuk memperkuat Bayern Muenchen (2011).