Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Bos Internazionale Kagum Terhadap Stadion Dipta

By Firzie A. Idris - Minggu, 16 Agustus 2015 | 17:43 WIB
(Yan Daulaka/BOLA/JUARA.net)

Laga pembukaan Piala Presiden 2015 di Stadion Kapten Dipta di Gianyar, Bali tinggal menghitung hari. Turnamen akan bergulir lebih tepatnya pada Minggu (30/8/2015).

Berbagai persiapan pun tengah dikerjakan pihak promotor turnamen, yakni Mahaka Sport and Entertaiment.

Beberapa hari lalu CEO Mahaka, Hasani Abdulgani, datang mengecek kondisi stadion berkapasitas 25 ribu penonton dan memastikan tidak ada masalah berarti.

Lalu, pada Minggu (16/8/2015) siang, giliran pemilik Mahaka yang juga bos klub seri A Italia, Internazionale, Erick Thohir, datang melihat langsung venue yang nantinya akan dihadiri Presiden RI, Joko Widodo.

Baru beberapa saat berada di pintu, Thohir tampak kagum dengan kondisi stadion yang dulunya adalah kandang Persegi Gianyar saat berlaga di kompetisi divisi I Liga Indonesia.

"Ini stadion cukup bagus dan terawat baik," ujar Thohir yang datang ke Bali sekalian berlibur bersama keluarganya ini.

Kekagumam pria yang juga pemilik klub DC United ini semakin bertambah setelah dia masuk ke beberapa ruangan, seperti ruangan ganti pemain, ruangan jumpa wartawan serta tribun VIP dan VVIP.

'Luar biasa, saya tidak menyangka kalau di Bali punya stadion selengkap ini. Semoga pembukaan nanti berjalan suskes.' harap Erik didampingi Sekretaris Daerah Gianyar, Ida Bagus Gaga Adisaputra.