Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jens Lehmann, Antara Gawang, Film, dan Pandit (2)

By Indra Citra Sena - Rabu, 22 Juli 2015 | 23:07 WIB
Jens Lehmann, sempat membintangi dua film usai gantung sarung tangan. (Matthias Hangts/Getty Images)

Pada periode pensiun yang pertama, Lehmann sempat beralih profesi sebagai bintang film. Ia melakoni peran sebagai pelatih sekaligus pencari bakat dalam film produksi Jerman/Afrika Selatan berjudul Themba.

Film tersebut bercerita tentang perjuangan seorang anak miskin penderita AIDS bernama Themba yang bertekad merintis karier sepak bola ke tim nasional Afrika Selatan. Pemutaran perdana dilakukan di Berlin International Film Festival pada Februari 2010.

Setelah benar-benar pensiun, Lehmann menekuni profesi sebagai pandit sepak bola. Sosoknya beberapa kali muncul di beberapa stasiun televisi Jerman seperti RTL dan Sportschau.

Baru-baru ini, Lehmann kembali membintangi sebuah film dokumenter yang menceritakan perjalanan Arsenal di 2003/04 berjudul The Invincibles. Ia muncul bersama eks personel The Gunners lain seperti Robert Pires, Ray Parlour, dan Sol Campbell.

Sebelumnya<<