Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Pebulu tangkis tunggal putra Tiongkok, Chen Long, mengaku siap mempertahankan gelar saat turun pada Kejuaraan Dunia 2015 di Istora Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, 10-16 Agustus.
Tahun lalu, Chen Long meraih gelar juara dunia pertamanya setelah memenangi laga alot melawan pemain Malaysia, Lee Chong Wei, dengan 21-19. 21-19.
"Saya senang bisa menjuarai gelar juara dunia pertama saya (pada 2014). Saya merasa percaya diri menghadapi Kejuaraan Dunia kali ini," kata Chen Long, saat konferensi pers di Hotel Sultan, Jakarta, Minggu (9/8/2015).
Chen Long juga mengutarakan kegembiraannya bisa kembali tampil di Indonesia. Bagi pebulu tangkis 26 tahun tersebut, Indonesia merupakan tempat yang spesial.
"Bermain di Indonesia memang sangat spesial. Indonesia punya penonton yang fantastis dan paling berisik. Jadi, saya antusias menyambut kejuaraan ini," ujar Chen Long.
Chen Long saat ini merupakan pemain nomor satu dunia. Berbagai gelar sudah dia raih, di antaranya Denmark Terbuka (2014), Malaysia Terbuka (2015), Australia Terbuka (2015), dan yang teranyar adalah Taiwan Terbuka (2015).
Pada Kejuaraan Dunia 2015, Chen Long langsung lolos ke babak kedua, dan akan menghadapi pemenang antara Raul Must (Estonia) dan Luka Wraber (Austria).
Ikuti perkembangan berita ini dalam liputan khusus: