Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Zhang Nan/Zhao Yunlei dan Misi Pertahankan Gelar

By Pipit Puspita Rini - Senin, 3 Agustus 2015 | 11:39 WIB
Pasangan ganda campuran Tiongkok, Zhang Nan (kanan)/Zhao Yunlei (L), merayakan kemenangan atas rekan senegara, Xu Chen/Ma Jin, pada laga final Malaysia Terbuka di Putra Stadium, Bukit Jalil, Minggu (5/4/2015). Zhang/Zhao menang 21-16, 21-14. (AFP PHOTO/MANAN VATSYAYANA)

Zhang Nan/Zhao Yunlei akan berburu gelar ketiga saat turun pada Kejuaraan Dunia Bulu Tangkis 2015 di Istora Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, 10-16 Agustus. Zhang/Zhao turun sebagai juara bertahan sekaligus unggulan pertama.

Tahun lalu, Zhang/Zhao keluar sebagai juara setelah menundukkan sesama pasangan Tiongkok, Xu Chen/Ma Jin, 21-12, 21-23, 21-13. Tahun ini, kedua pasangan tersebut berpotensi kembali bertemu di final.

Gelar tahun lalu merupakan yang kedua didapat Zhang/Zhao di Kejuaraan Dunia. Gelar pertama mereka dapatkan pada 2011, hasil mengalahkan pasangan Chris Adcock (Inggris)/Imogen Bankier (Skotlandia) di final.

Tahun 2011 merupakan keikutsertaan perdana mereka di Kejuaraan Dunia sebagai pasangan ganda campuran. Zhao sudah pernah ikut sebelumnya, tetapi masih berpasangan dengan Xu Chen.

Pada 2012, Kejuaraan Dunia tidak digelar karena ada Olimpiade London. Pada tahun berikutnya, Zhang/Zhao terhenti di semifinal, kalah dari pasangan Indonesia, Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir, yang akhirnya keluar sebagai juara.

Tahun ini, permainan Zhang/Zhao semakin matang. Pertahanan mereka makin solid dan sulit ditembus pasangan lain. Gempuran serangan mereka juga tak mudah untuk dihadang.

Di luar nomor ganda campuran, Zhang mulai mengancam di nomor ganda putra. Berpasangan dengan pemain senior Fu Haifeng, Zhang turun sebagai unggulan kelima pada Kejuaraan Dunia tahun ini.

Zhao juga akan membawa misi mempertahankan gelar bersama Tian Qing di nomor ganda putri. Mereka turun sebagai unggulan kelima karena memang belakangan sudah tidak turun bersama lagi di berbagai turnamen.

Liputan Khusus:

Kejuaraan Dunia 2015