Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

De Bruyne Tolak Pinangan Manchester City

By Ary Wibowo - Selasa, 18 Agustus 2015 | 03:25 WIB
Gelandang Wolfsburg, Kevin de Bruyne. (Dok. Mirror)

Gelandang Wolfsburg, Kevin de Bruyne, menyatakan bakal tetap bertahan di Volkswagen Arena pada musim ini. Pernyataannya itu pun mengakhiri spekulasi dia bakal hijrah ke Manchester City.

De Bruyne tampil impresif dan sukses menjadi pemain terbaik Bundesliga pada musim lalu. Penampilan apik gelandang asal Belgia itu pun membuat manajer City, Manuel Pellegrini, kepincut.

City dikabarkan sudah mengajukan tawaran sebesar 45 juta poundsterling (sekitar Rp 964,524 miliar) untuk meminang De Bruyne. Namun, mantan pemain Chelsea tersebut tidak tergiur dengan tawaran itu.


"Aku jelas bakal bermain di Wolfsburg pada musim ini," ungkap De Bruyne seperti dilansir Mirror.

De Bruyne bergabung dengan Chelsea dari Genk pada 31 Januari 2012.  Namun, ia tetap berada di Genk sebagai pemain pinjaman hingga musim 2011-2012. Satu musim berikutnya, Chelsea kembali meminjamkannya ke Werder Bremen.

Setelah itu, De Bruyne kembali ke Chelsea. Namun, ia jarang tampil karena kerap mengalami cedera. Chelsea pun memilih melego De Bruyne ke Wolfsburg pada 18 Januari 2014.