Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Spaso Bantu Istri Jual Keperluan Bayi

By Verdi Hendrawan - Rabu, 29 Juli 2015 | 01:58 WIB
Ilija Spasojevic (Budi Kresnadi/Juara.net)

Kisruh sepak bola Indonesia yang tak kunjung berakhir membuat puyeng pelaku sepak bola di Indonesia saat ini, termasuk pemain asing seperti dirasakan mantan bomber Persib, Ilija Spasojevic.

Pemain asal Montenegro yang beristrikan wanita Indonesia ini mengaku harus mengetatkan ikat pinggang alias berhemat lantaran tak punya pendapatan lagi.

"Saya coba tidak konsumtif. Gaya hidup pun coba saya ubah agar tetap bisa bertahan dalam situasi yang kurang bagus ini," ujar pemain yang biasa disapa Spaso ini kepada JUARA.net.

Untuk menghidupi keluarganya Spaso saat ini mengandalkan tabungan hasil kerjanya selama lima tahun berkarir di Indonesia.

Tak heran jika Spaso bersemangat membantu sang istri menjadi penjual keperluan bayi. Ia bersyukur memperoleh penghasilan tambahan, meskipun tidak seberapa dibanding penghasilannya dari lapangan hijau.