Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Bukan nama besar atau pun bermain untuk klub besar. Ya, bagi sebagian dari Anda mungkin nama Riyad Mahrez masih jarang terdengar. Padahal, pemain 24 tahun itu saat ini menjadi pencetak gol terbanyak Premier League hingga pekan kedua.
Pembuka musim 2015/2016 dikejutkan dengan penampilan apik Leicester City. Klub racikan Claudio Ranieri itu berhasil memuncaki klasemen sementara Premier League.
Pada laga pembuka musim, ada sosok pemain yang mencuri perhatian publik. Riyad Mahrez, pemain yang mampu mencetak dua gol saat Leicester City mengalahkan Sunderland dengan skor 4-2.
Mungkin hanya kebetulan, itulah yang ada dipikiran sebagian pihak. Namun, Anda nampaknya harus buru-buru meralat pernyataan yang terpatri dalam pikiran.
Sebab, Mahrez kembali mencetak gol saat klubnya mengalahkan West Ham United dengan skor 2-1, Sabtu (16/8/2015). Tambahan sebiji gol membuat pemain kelahiran Sarcelles, Prancis, itu menjadi pemuncak catatan gol terbanyak Premier League dengan raihan tiga gol.
Bagi Mahrez, kompetisi ini merupakan musim keduanya di Premier League sejak diboyong Leicester dari klub divisi dua Prancis, Le Havre, pada 2014. Pengguna nomor punggung 26 itu pun baru menandatangani kontrak baru berdurasi empat tahun pada musim panas ini.
Manajer Claudio Ranieri rupanya sadar betul talenta yang dimiliki gelandang serang timnya tersebut. Prediksi pria Italia tersebut terbukti jitu, karena Mahrez kini bisa dibilang menjadi andalan Leicester.
Memiliki garis keturunan Aljazair membuat Mahrez lebih memilih membela tim Pejuang Gurun Pasir ketimbang Prancis. Dalam 17 laga yang dimainkannya untuk timnas, Mahrez sukses mencetak tiga gol.
Mampukah Mahrez menjadikan dirinya sebagai bintang baru Premier League menggantikan Harry Kane dan Diego Costa? Masih terlalu prematur untuk diterka karena masih tersisa 36 laga menuju akhir musim. Mari kita lihat!