Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Tur Pramusim 2015 di Amerika Serikat masih berjalan positif bagi Manchester United. Kemenangan lain diraih skuat besutan Louis van Gaal pada Minggu dini hari (26/7) WIB. Setelah mengalahkan Club America dan San Jose, United menekuk peraih tiga gelar prestisius 2014/15, Barcelona, dengan skor 3-1.
Gol-gol Iblis Merah dicetak kapten Wayne Rooney (8’), Jesse Lingard (65’), dan Adnan Januzaj (90+1’). Sementara Barca cuma dapat membobol gawang United berkat Rafinha (90’).
Saat laga melawan Barcelona memasukki menit ke-63, Van Gaal bikin fan di Levi’s Stadium bergemuruh protes gara-gara melakukan 11 pergantian secara bersamaan! Van Gaal memberi kesempatan kepada tujuh pemain akademi untuk unjuk kebolehan dalam 27 menit sisa laga.
Publik mungkin menyangka United, yang saat pergantian masih unggul 1-0, bakal kalah gara-gara menurunkan sebagian besar pemain akademi. Nyatanya? United dapat mencetak dua gol tambahan yang diukir oleh para jebolan akademi: Lingard dan Januzaj. Van Gaal secara khusus memuji Januzaj.
Di pramusim 2015, pemuda asal Belgia ini telah bermain dengan tiga peran berbeda: gelandang serang tengah (vs Club America), sayap kiri (San Jose), dan penyerang tengah (Barcelona).
“Januzaj bermain sangat baik dan mencetak gol yang indah,” kata Van Gaal. Akankah para pemain muda United mendapat kesempatan pada 2015/16?