Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hukuman untuk Dokter Cantik Chelsea Tak Mutlak

By Jalu Wisnu Wirajati - Jumat, 14 Agustus 2015 | 19:52 WIB
Dokter tim Chelsea, Eva Carneiro (tengah) dan Gary Cahill. (Matthew Ashton - AMA/Getty Images)

Polemik soal hukuman oleh manajer Chelsea, Jose Mourinho, kepada John Fearn dan Eva Carneiro ternyata tidak berlaku mutlak

Manajer Chelsea, Jose Mourinho, masih membuka peluang bagi kepala fisioterapis, John Fearn, dan dokter tim, Eva Carneiro, untuk kembali duduk di bangku cadangan.

Mourinho melontarkan kritik setelah keduanya masuk ke lapangan pada injury time laga kontra Swansea City, Sabtu (8/8/2015). Mereka coba memeriksa kondisi Eden Hazard, tetapi Chelsea jadi bermain dengan sembilan pemain. Ketika itu, Thibaut Courtois sudah menerima kartu merah.

Akibat insiden tersebut, Mourinho menjatuhi hukuman. Baik John Fearn maupun Eva Carneiro tak ikut rombongan tim ketika Chelsea bertandang ke markas Manchester City, Minggu (16/8/2015).

"Jon Fearn dan Dr Carneiro tidak akan berada di bangku cadangan pada Minggu, bukan sepanjang musim. Bila ingin bicara tentang sepak bola, saya ada di sini. Kalau mau membahas hal lain, saya tak bersedia," ucap Mourinho.

Ditegaskan Mourinho, insiden tersebut tak memengaruhi hubungan dirinya dengan Jon Fearn dan Eva Carneiro. "Mereka mengatakan tak pernah mendapatkan apresiasi tinggi seperti yang diterima dari saya dalam dua tahun terakhir," katanya.

Mourinho turut menampik kritik dari Manajer Arsenal, Arsene Wenger, terkait kasus ini. Sebelumnya, Wenger melihat kesatuan tim Chelsea goyah seiring konflik antara Mourinho dan tim medisnya.

"Jika berpikir ketidaksepahaman antara manajer dan tim medis dapat memengaruhi tim, orang itu punya pendapat tak berdasar," tutur Mourinho.