Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
1, Sabtu (18/7/2015). Arsene Wenger yakin itu adalah pertandingan penting bagi skuatnya untuk bisa mengembalikan kualitas bermain. Ia juga yakin dua laga The Gunners di ajang tersebut sudah memberikan tontonan menarik bagi fan di Singapura.
Pasukan Arsene Wenger lolos ke partai final Premier League Asia Trophy 2015 usai mengalahkan Singapura Selection XI 4-0. Sementara itu, kemenangan 3-1 atas Everton di final berkat gol-gol yang dicetak Theo Walcott, Santi Cazorla, dan Mesut Oezil.
"Saya senang dengan performa ini karena fokus kami di pramusim adalah mengembalikan kualitas permainan kami," ucap Wenger.
"Saya yakin pertandingan kami itu adalah sebuah tontonan menarik untuk Premier League di Asia. Buat kami itu adalah perjalanan sempurna karena kami memiliki kondisi luar biasa, fantastis fan, dan mendapatkan dua pertandingan meyakinkan tanpa ada pemain yang cedera, jadi itu luar biasa," tutur dia.