Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Michael Essien cukup yakin Radamel Falcao bisa mendapatkan kembali kehebatan dan ketajaman sebagai penyerang. Itu karena eks pemain yang gagal di Manchester United ini akan ditangani Jose Mourinho.
Jose Mourinho dan Michael Essien memiliki kedekatan spesial dan sudah saling banyak mengenal satu sama lain. Bagi Essien, The Special One merupakan sosok pelatih dengan kemampuan yang sulit dimiliki pelatih-pelatih lain.
Mourinho punya keahlian lebih dalam urusan mengasah kemampuan terbaik seorang pemain. Ia juga ahli dalam memotivasi pemain.
"Ia tahu bagaimana untuk bisa mendapatkan yang terbaik dari pemainnya. Bagaimana mengatakan hal yang benar dan bagaimana memotivasi mereka. Ia akan membuat Falcao kembali seperti diketahui semua orang sebelumnya," ujar Essien.
Musim lalu Radamel Falcao mengalami kagagalan saat dipinjamkan ke Manchester United. Selama satu musim striker tim nasional Kolombia ini hanya sanggup mencetak empat gol di Premier League.
Meski gagal bersinar, namun Chelsea memutuskan untuk merekrut Falcao sebagai pemain pinjaman dari AS Monaco. Alasannya, The Blues masih memiliki keyakinan Falcao tetap memiliki potensi besar sebagai striker.
Harapannya jelas, yakni Falcao bisa mengembalikan kehebatan dan ketajamannya seperti masih di Porto dan Atletico Madrid. Di Porto, Falcao sanggup mencetak 72 gol dari 87 laga di semua kompetisi, sedangkan di Atletico ia menorehkan 70 gol dari 91 laga.