Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ini Komentar Sahabat Schweinsteiger soal Transfer

By Wieta Rachmatia - Minggu, 12 Juli 2015 | 21:10 WIB
Bastian Schweinsteiger. (Justin Tallis/Getty Images.)

Kepindahan Bastian Schweinsteiger dari Bayern Muenchen ke Manchester United, memicu beragam komentar. Salah satu yang ikut bereaksi atas hengkangnya gelandang bertahan berusia 30 tahun itu dari Allianz Arena adalah sang sahabat, Felix Neureuther.

Pria yang mengenal Schweinsteiger sejak masih kecil ini mengaku sedih dengan kepergian teman dekatnya tersebut. Meski begitu, Neureuther tetap memberikan dukungan bagi Schweinsteiger.

"Adalah impian setiap pesepak bola untuk bisa membela klub sekaliber Manchester United. Berada di lapangan yang sama dengan Wayne Rooney merupakan hal yang luar biasa," ujar Neureuther kepada Bild.

"Saya mengerti keputusannya. Saya sempat mengirimkan ucapan selamat kepadanya melalui pesan singkat," imbuhnya.

Sementara itu, sejumlah pendukung Muenchen kecewa terhadap transfer Schweinsteiger ke Premier League. Menurut Neureuther, kekecewaan itu bukan ditujukan kepada sang pemain.

"Schweinsteiger merupakan pesepak bola terbaik yang pernah dimiliki Muenchen. Suporter tidak marah kepadanya karena Schweinsteiger telah mengorbankan hidupnya bagi klub ini," tutur Neureuther.