Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Inter Lebih Panas di Babak Pertama (2)

By Beri Bagja - Rabu, 22 Juli 2015 | 23:35 WIB
Susunan sebelas awal Inter melawan Muenchen. (Lintao Zhang/Getty Images Sport)

Inter kalah dalam pertandingan uji coba ketiga di pramusim kali ini dari Bayern Muenchen 0-1 (21/7).

Berdasar evaluasi pada tripartai perdana, kinerja Andrea Ranocchia cs. bisa dibilang baru memukau di babak pertama. Sebanyak lima dari enam gol yang diderita Nerazzurri terjadi di babak kedua atau setelah kombinasi Ranocchia-Juan Jesus atau Ranocchia-Jeison Murillo di sentra pertahanan digantikan pasangan lain.

Saat melawan Muenchen, Inter takluk akibat gol semaya wayang Mario Goetze di menit ke-80. Sebelum istirahat, pertahanan Nerazzurri terbukti ampuh meredam serangan Muenchen.

Kendati cuma bertahan 79 menit, menghindari gol dari skuat beranggotakan bintang seperti Thomas Mueller, Robert Lewandowski, hingga Xabi Alonso tergolong rapor positif.

“Murillo tampil baik di pertahanan, tapi Mauro Icardi terisolasi di lini depan.” Begitu tulis situs FC Inter 1908 mengenai evaluasi kinerja pemain Nerazzurri di laga tersebut.

HASIL UJI COBA INTER

>> Sebelumnya