Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Manajer Manchester City, Manuel Pellegrini, menyambut antusias bergabungnya Raheem Sterling. Pria Cile itu mengaku sudah tidak sabar untuk segera melihat aksi pemain 20 tahun tersebut.
Manchester City resmi memperkenalkan Raheem Sterling sebagai pemain baru mereka, Selasa (14/7). Sterling didatangkan dari Liverpool dengan biaya 49 juta pound (1 triliun rupiah).
Di Etihad, Sterling mendapatkan kontrak jangka panjang berdurasi lima tahun. Manajer Manuel Pellegrini pun tidak sabar ingin melihat aksi Sterling yang langsung terbang ke Australia untuk melakoni tur pramusim City.
"Raheem Sterling merupakan salah satu pemain yang memiliki kemampuan menyerang terbaik di dunia. Saya sudah tidak sabar untuk segera melihatnya bergabung dengan skuat kami di Australia pekan ini," kata Pellegrini kepada situs resmi klub.
"Sterling merupakan pemain muda yang memiliki keahlian luar biasa. Saya yakin para fans Manchester City akan sangat senang melihat aksinya membela tim ini," jelas Pellegrini.