Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Djadjang Nurdjaman, pelatih Persib berjanji untuk menampilkan strategi berbeda saat tarung di Bandung, melawan Ayeyawady, Rabu (13/5). Gaya permainan Maung Bandung di kandang dipastikan akan berbeda jauh dibanding saat laga tandang.
Tampil di hadapan bobotoh Djadjang menjanjikan permainan lebih menyerang dan terbuka. Untuk menambah kekuatan ini depan ,Djanur pun akan meminta izin kepada PSSI agar bisa memainkan Yandi Sofyan yang sedang bergabung dalam pemusatan latihan timnas U-23 di Bandung.
"Kami membutuhkan Yandi karena stok striker Persib saat ini terbatas. Kami hanya punya Tantan dan pemain muda Rudiyana. Sementara Ilija Spasojevic belum bisa tampil di Piala AFC kali ini," tuturnya.
Yandi sendiri mengaku siap jika dipercaya untuk tampil sebagai starter. Namun bagi adik kandung mantan striker timnas, Zaenal Arif ini turun sebagai starter atau pemain pengganti, ia berjanji untuk tetap tampil total.
"Soal main atau tidak saya serahkan sepenuhnya kepada pelatih. Yang jelas saya akan berusaha mengeluarkan kemampuan terbaik dan membawa Persib meraih kemenangan," ucap Yandi.