Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Philippe Coutinho menyambut antusias bergabungnya Roberto Firmino ke Liverpool. Coutinho mengaku sudah tidak sabar untuk bermain satu tim dengan Firmino di Anfield.
Roberto Firmino resmi bergabung dengan Liverpool. Firmino diboyong dari Hoffenheim dengan biaya transfer yang dikabarkan menyentuh angka 29 juta pound (607 miliar rupiah).
Nilai tersebut membuat Firmino menjadi pemain termahal kedua yang didatangkan Brendan Rodgers setelah Andy Carroll (35 juta pound). Coutinho mengaku sudah tidak sabar untuk bermain bersama rekan senegaranya itu di Liverpool.
"Saya pikir kedatangannya adalah berita bagus. Firmino adalah pemain hebat dan jelas saya sudah mengenalnya di tim nasional Brasil. Dia adalah seseorang yang memiliki karakter hebar," kata Coutinho kepada situs resmi klub.
"Dia kuat secara fisik, cepat, lincah, terampil mengolah bola, serta mencetak banyak gol. Saya yakin dia akan sangat membantu permainan kami musim depan," sambung eks penggawa Internazionale itu.
"Setelah mendengar berita itu, saya berkata kepadanya 'Selamat datang di Liverpool' dan saya juga mengatakan kepadanya bahwa ia akan datang ke klub yang terasa seperti keluarga," tutur pemain 23 tahun tersebut.