Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Heitinga Pulang ke Ajax Amsterdam

By Firzie A. Idris - Jumat, 26 Juni 2015 | 11:36 WIB
John Heitinga resmi kembali memperkuat Ajax Amsterdam (AFC Ajax)

-[if gte mso 9]><xml> </xml><![endif]--> <!--[if gte mso 9]><xml> Normal 0 false false false EN-US X-NONE X-NONE </xml><![endif]--><!--[if gte mso 9]><xml> </xml><![endif]--><!--[if gte mso 10]> AMSTERDAM, JUARA.net - Setelah tujuh tahun meninggalkan Amsterdam, kini John Heitinga akhirnya kembali memperkuat klub professional pertamanya, Ajax.  

Seperti yang dilansir dari laman resmi Ajax, Heitinga telah resmi kembali bermain di Amasterdam ArenA musim depan. Pemain yang terakhir bermarkas di Hertha Belin ini pulang ke Ajax dengan status bebas transfer setelah ikatan kerjanya di klub asal Jerman tak diperpanjang.

Four Four Two juga melaporkan, bek berusia 31 tahun itu dikontrak selama semusim dengan opsi perpanjangan kontrak 12 bulan di musim kedua. Opsi perpanjangan kontrak akan terjadi setelah melihat peforma Heitinga selama satu musim ke depan.

Heitinga sendiri adalah produk asli dari akademi Ajax. Dia sudah melalui 215 laga resmi untuk De Amsterdamers sebelum akhirnya hengkang ke Atletico Madrid pada tahun 2008.

Di Vicente Calderon, pemain berdarah Indonesia ini hanya bertahan semusim dengan 28 kali total bermain untuk skuat Los Rojiblancos. Dirinya memutuskan untuk hengkang ke tim Premier League, Everton dan berhasil menjadi salah satu pemain penting klub tersebut.

Lepas dari Everton, Heitinga bermain di Fulham dan Herta Berlin sebelum memutuskan pulang ke Belanda. Ajax kembali menjadi pilihan pemain 87 caps bersama timnas Belanda untuk melanjutkan karier sepak bola profesionalnya.