Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Klub Promosi Liga Turki Ingin Boyong Samuel Eto'o

By Zulfirdaus Harahap - Rabu, 24 Juni 2015 | 22:04 WIB
Samuel Eto'o (Valerio Pennicino/Getty Images)

Apa yang dilakukan Antalyaspor ini bisa dibilang menjadi gebrakan dalam sejarah sepak bola Turki. Sebab, klub yang baru promosi ke Liga Super Turki itu berniat mendatangkan Samuel Eto'o pada musim panas ini.

Samuel Eto'o sebenarnya masih berada di bawah kontrak dengan Sampdoria hingga Juli 2018. Namun, Antalyaspor berniat merayu pemain asal Kamerun tersebut untuk hijrah ke Turki.

Meski berstatus sebagai klub promosi, namun Antalyaspor percaya diri untuk mengamankan jasa eks bomber Chelsea tersebut. Kini, Antalyaspor akan berusaha menyelesaikan transfer Eto'o sesegera mungkin.

"Kami memiliki kesepakatan dengan Eto'o, namun masih ada beberapa masalah yang bermain dengan citra sang pemin di Italia. Tetapi, kami akan menyelesaikan itu secepat mungkin," bunyi pernyataan Antalyaspor seperti dikutip ESPN.

Eto'o bergabung dengan Sampdoria dari Everton pada Januari 2015 silam. Sayang, pemain 34 tahun itu gagal tampil mengesankan di Italia dengan hanya mencetak dua gol dalam 18 pertandingan.

Padahal sebelumnya Eto'o meraih masa-masa kesuksesannya bersama Internazionale pada tahun 2009. Ketika itu, peraih empat kali pemain terbaik Afrika itu membantu Nerazzuri meraih treble di bawah asuhan Jose Mourinho.