Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Rafael Nadal, petenis asal Spanyol, mendapatkan gelar pertamanya di lapangan rumput sejak menjuarai Wimbledon 2010. Pada turnamen Mercedes Cup di Stuttgart, Jerman, Minggu (14/6) Nadal menang di final atas Victor Troicki 7-6 (3) 6-3.
Nadal memenangi tie break dengan sebuah servis ace. Ketika di semifinal melawan Gael Monfils, Nadal sama sekali tak mencetak ace. Ia membuat 9 ace di laga final.
Troici, petenis Serbia ini tampil penuh percaya diri. Namun, Nadal juga dalam kondisi bagus sehingga unggulan kedelapan itu kerepotan di set kedua. Nadal mengakhiri pertandingan dalam 1 jam 27 detik.
"Saya benar-benar bahagia. Ini adalah gelar kedua saya tahun ini. Ini memberikan rasa percaya diri besar kepada saya," ucap Nadal kepada ESPN.
Nadal bekerja keras untuk ke final. Ia menghadapi perlawanan berat dari Bernard Tomic dan Marcos Baghdatis. "Pekan yang sangat bagus bagi saya di Jerman," ucap Nadal.
Rekor menang kalah Nadal lawan Troicki adalah 5-0. Ia menjuarai turnamen di sini pada 2005 dan 2007 saat masih di lapangan tanah liat. Mulai tahun ini, laga digelar di lapangan rumput untuk mengantisipasi pemanasan ke Wimbledon.