Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Cech Pastikan Hengkang dari Chelsea Akhir 2014/15

By Verdi Hendrawan - Rabu, 25 Maret 2015 | 13:05 WIB
Thibaut Courtois (kanan), sukses buat Petr Cech tersingkir dan frustrasi. (Paul Gilham/Getty Images)

Kiper Petr Cech kini sudah tidak tahan lagi hanya duduk di bangku cadangan dan memberikan posisinya kepada Thibaut Courtois. Kondisi ini pun membuatnya mengaku frustrasi dan memastikan langkahnya untuk hengkang dari Chelsea di akhir musim 2014/15.

Setelah sukses menjaga gawang Chelsea sejak awal bergabung pada Juni 2004 dan selama 11 musim terakhir, Cech bisa disingkirkan begitu saja oleh Courtois. Kemampuan Courtois yang dipertunjukkan selama dipinjamkan kepada Atletico Madrid telah membuat Jose Mourinho lupa dengan jasa dan prestasi yang telah diraih tim bersama Cech.

Pada musim 2014/15, Cech hanya tampil penuh di empat pertandingan Premier League. Meskipun tidak pernah kebobolan dalam empat laga tersebut, namun kiper berusia 32 tahun itu tetaps aja menjadi pilihan kedua Mourinho yang mebih mempercayai Courtois sebagai penjaga gawang utamanya.

"Saya tidak ingin terus seperti ini untuk musim berikutnya, jadi ini semua sudah jelas," kata Cech kepada wartawan di Praha jelang kualifikasi Piala Eropa 2016 menghadapi Latvia.

"Saya harus melakukan sesuatu tentang situasi saya karena saya ingin terus bermain. Bukan duduk di bangku cadangan. Saya sudah terbiasa bermain 50 atau 60 pertandingan per musim, bukan hanya 15 atau 20."