Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Gelandang Bayern Muenchen, Sebastian Rode (24), menjadi target utama Wolfsburg. Namun pemain berusia 24 tahun itu dikabarkan enggan angkat kaki dari Allianz Arena.
Rode bergabung dengan Muenchen pada April 2014 dengan status bebas transfer. Sejak itu, ia mendapat kesempatan melakoni 35 partai bersama Die Roten.
Pesepak bola yang mengawali karier bersama Kickers Offenbach tersebut tampil lebih sering karena pilar Muenchen macam Philipp Lahm, Javi Martinez, dan Bastian Schweinsteiger, kerap didera cedera sepanjang musim 2014/15. Rode merupakan salah satu pemain lapis dua yang menjadi favorit pelatih Muenchen, Josep Guardiola.
Penampilan apik Rode membuat Wolfsburg tergiur mendapatkannya. Akan tetapi ia lebih memilih untuk bertahan bersama Muenchen.
"Hingga saat ini belum ada klub yang menghubungi saya," ujar Rode seperti dikutip situs ESPN.
"Saya sangat senang di Muenchen, dan tak ada seorang pun di klub ini yang berencana menjual atau meminjamkan saya ke pihak lain," imbuhnya.