Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Piala Dunia Junior: Argentina Dihantam Ghana 2-3

By Indra Citra Sena - Selasa, 2 Juni 2015 | 23:25 WIB
Giovanni Simeone, gagal membawa Argentina membalikkan keadaan di laga kontra Ghana. (Alex Grimm/FIFA)

20 2015 terancam berakhir lebih awal. Pasalnya, kesebelasan berjulukan Albiceleste alias Si Putih-Biru Langit itu belum bisa menuai kemenangan hingga matchday ke-2 Grup B.

Hasil terbaru, kubu Argentina menyerah 2-3 dari Ghana, Selasa (2/6). Mereka bahkan sempat tertinggal tiga gol dari lawan sebelum akhirnya menipiskan skor di pengujung laga melalui aksi Giovanni Simeone (80’) dan Emiliano Buendia (90’).

Pelatih Argentina U-20, Humberto Grondona, menilai timnya sudah bekerja keras untuk bangkit. Hanya saja keberuntungan belum berpihak kepada mereka.

“Satu hal yang perlu kami lakukan sekarang adalah tetap fokus. Kami masih berpeluang lolos ke fase gugur andaikan sanggup bermain mati-matian hingga akhir,” ujar Grondona seperti dikutip dari situs resmi FIFA.

Pada pertandingan lain, Austria meraih kemenangan tipis 2-1 atas Panama. Torehan tersebut membuat tim yang identik dengan kostum merah itu menempati puncak klasemen sementara Grup B bersama Ghana berkat tabungan empat poin dari dua laga.