Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
-[if gte mso 9]><xml> Normal 0 false false false EN-US X-NONE X-NONE MicrosoftInternetExplorer4 </xml><![endif]-->
Seperti pernyataan di laman resmi federasi sepak bola Jerman (DFB), Hummels telah terganggu masalah pinggang selama beberapa pekan, termasuk saat Hummels dan Dortmund dikalahkan Wolfsburg 1-3 pada final DFB Pokal (30/5).
Fan Jerman tidak senang dengan pengumuman tersebut. Pasalnya, Hummels memamerkan foto tengah berlibur dengan teman-temannya di akun Instagram miliknya, @aussenrist15.
Situs DFB juga memastikan bahwa Jerome Boateng, yang masuk dalam daftar skuat, akan bergabung dengan timnas Jerman sebelum laga melawan Gibraltar.
Sementara pasukan Jerman telah berkumpul pada Minggu (7/6), Boateng baru bisa berada di tim pada Rabu (10/6).
Bek Muenchen tersebut tampaknya mendapat liburan lebih lama dari Loew.
Melihat gerak-gerik Hummels dan Boateng, fan Jerman meragukan komitmen para pemain. Tidak sedikit yang yakin bahwa pemain masih ingin berlibur mengingat kompetisi baru berakhir di ujung Mei.
Jerman juga dianggap tidak benar-benar serius menghadapi AS lantaran skuat baru dikumpulkan tiga hari sebelum duel kontra AS.
Kubu Jerman membantah hal tersebut.
"Tim saya tahu prioritas. Kami telah berpengalaman. Mereka jelas membutuhkan liburan, tapi menjadi bagian dari timnas berarti menerima tantangan. Toh, tidak ada komplain dari para pemain," kata Loew.
"Tanggal pertandingan telah diatur, maka kami harus menerimanya. Penting bagi kami untuk tetap disiplin," kata Bastian Schweinsteiger, yang menghabiskan liburan sampai awal Juni di Prancis guna menyaksikan kekasihnya, Ana Ivanovic, bertanding di turnamen tenis, Roland Garros.