Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Owner Bintang Jaya Jabat Waketum Asprov PSSi Sumut

By Tulus Muliawan - Sabtu, 14 Maret 2015 | 12:30 WIB
Ilustrasi: PSSI

Erwis Fauzan Lubis akhirnya terpilih menjadi wakil ketua umum (waketum) Asprov PSSI Sumut. Keputusan ini didapat setelah dalam kongres tahunan di Kisaran Kabupaten Asahan (13/3) mendapat suara terbanyak.

Dari 38 voters Sumut, ketua umum klub Divisi Utama, Bintang Jaya Asahan ini mengumpulkan 28 suara. Sedangkan pesaingnya Idris hanya mampu mendapatkan 10 suara.

"Tadi proses pemilihan waketum di kongres tahunan sudah berjalan. Voters lebih mengunggulkan Erwis dengan 28 suara. Jadi jabatan waketum otomatis dimenangkan oleh pak Erwis," ujar Heri Riyanto SE wakil sekretaris Asprov PSSI Sumut.

Hasil ini memang sudah diprediksi sebelumnya. Hampir mayoritas klub liga nusantara lebih mengapresiasi sosok Erwis ketimbang Idris dalam sepak bola.

Untuk anggota Exco PSSI Sumut juga sudah memilih sebanyak 7 orang. Voters memilih Datuk Selamet Ferry, Armen Margolang, Haris Yani Tambunan, H Amansyah, Wong Cun Sen Tarigan, Julius Raja dan Bagja Suihan.

Sementara itu, dalam pemilihan waketum dan anggota Exco Asprov PSSI Sumut itu, Asosiasi PSSI kota (Askot)  dan kabupaten (askab) yang sudah jabatan ketua masih Plt tidak memiliki hak suara.