Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Legenda Manchester United, Paul Scholes, angkat bicara mengenai perjalanan mantan timnya musim depan. Menurut Scholes, United belum bisa ikut bersaing dalam perebutan gelar Premier League musim depan.
Musim perdana Louis van Gaal sebagai manajer Manchester United bisa terbilang sukses. Pria Belanda itu bisa memenuhi target awal musim untuk mengembalikan Setan Merah ke Liga Champion.
Setelah ini, Van Gaal diharapkan bisa menutup kesenjangan dengan Chelsea dengan melakukan pembelian besar-besaran lagi di musim panas. Namun, Scholes yakin United hanya akan fokus untuk kembali lolos ke Liga Champion di musim berikutnya sebelum bersaing meraih gelar Premier League.
"Saya pikir fokusnya hanya akan memastikan klub tetap kembali ke LC. Saya pikir terlalu dini untuk bersaing meraih gelar liga," kata Scholes kepada FullTimeDevils.
"Kita tahu Chelsea akan membeli dua atau tiga pemain dan Anda harus mengatakan bahwa mereka telah terlalu jauh di depan tahun ini. Selain itu, City juga akan menghabiskan uang demi bersaing dengan Chelsea," jelas Scholes.